Artikel

Manual Brewing Dengan Hario Woodneck

Dalam membuat kopi, untuk menghasilkan sebuah kopi dengan rasa yang tidak biasa, diperlukan teknik saat pembuatannya. Nah, dalam membuat kopi dengan cara manual brew ada alat khusus yang harus kita siapkan sebelum membuat kopi. Ada beberapa peralatan yang biasa digunakan oleh seorang barista professional saat akan membuat kopi dengan teknik manual brewing, seperti pour over, syphon, dan lainnya.

Salah satu alat yang mudah digunakan untuk pembuat kopi dengan teknik manual brewing adalah Hario Woodneck Drip Pot. Hario Woodneck ini merupakan alat yang sudah umum digunakan untuk membuat kopi. Dalam paketan yang dijual, alat ini berisikan server ditambah dengan pegangan kayu yang bisa dipasang pada leher server dan filter penyaring yang terbuat dari cotton flannel. Cara menggunakannya drip pot ini pun cukup mudah dan simpel.

woodneck

Cara menggunakan Hario drip pot ini sangat mudah, cukup menyiapkan drip pot Hario dan filternya. Sebelum menaruh bubuk kopi di filter, siram filter terlebih dahulu menggunakan air panas agar saat proses penyaringan kopi lebih cepat dan rasa dari filter tidak terasa ke kopi. Kapasitas server dari Hario Woodneck Drip Pot ini 240ml. Sementara untuk filternya, karena terbuat dari bahan cotton flannel, jadi bisa digunakan lebih dari satu kali bila filter langsung dibersihkan setelah proses penyaringan.

Bagi Anda yang ingin menyeduh kopi dengan cara yang tidak biasa dan berbeda, namun tidak ribet, Hario Woodneck Drip Pot adalah jawabannya. Anda bisa menikmati kopi yang nikmat setiap paginya sebelum beraktivitas. Drip pot ini cocok untuk menyeduh dua cangkir kopi dipagi hari. Terbuat dari kaca yang tahan panas pada server, sehingga tidak akan pecah saat melakukan penyeduhan dengan air panas. Woodneck ini juga sangat mudah untuk dibersihkan.

Leave a Reply